Selasa, Februari 18, 2025
BerandaWarta UtamaLPM WartaMubes ke-15 LPM WARTA Tingkatkan Kapasitas Pers Mahasiswa yang Idealis dan Intelektual

Mubes ke-15 LPM WARTA Tingkatkan Kapasitas Pers Mahasiswa yang Idealis dan Intelektual

wartaiainpontianak.com – Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) WARTA IAIN Pontianak akan menyelenggarakan Musyawarah Besar (Mubes) ke-15 pada Jumat hingga Minggu, 5-7 Juli 2019. Kegiatan tersebut akan berlangsung di Gedung UPT Teater Biro AUAK IAIN Pontianak.

Ketua Umum LPM WARTA, Farli Afif mengatakan sebagai agenda penutup tiap periode,  Mubes ini rutin dilakukan setiap tahunnya menandakan masa kepengurusan telah berakhir dan beralih kepada kepengurusan yang baru sebagai bentuk regenerasi kepengurusan.

Mubes kali ini mengangkat tema “ Meningkatkan kapasitas pers mahasiswa yang idealis dan intelektual”. Menurut Farli Afif, tema ini diangkat sebagai bentuk tanggapan dalam menyikapi revolusi industri 4.0. “Hal ini perlu adanya peningkatan kapasitas insan pers mahasiswa khususnya seluruh anggota LPM WARTA IAIN Pontianak,” ujar Farli Afif, Rabu 3 Juli 2019.

Mubes LPM WARTA ke-15 ini akan berlangsung mulai  5 Juli 2019 hingga 7 Juli 2019. Agenda tersebut akan dibuka oleh Wakil Rektor III Dr. Abdul Mukti Ro’uf, MA pada Jumat, 5 Juli 2019 mendatang.

Kegiatan ini mengundang seluruh anggota LPM WARTA IAIN Pontianak, seluruh perwakilan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) se-IAIN Pontianak, Presiden Mahasiswa, dan Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama IAIN Pontianak.

Farli Afif menambahkan digelarnya Mubes ini tidak lepas dari poin yang musti dicapai. Di antaranya, mengedukasi anggota baru LPM WARTA terkait agenda Mubes. Bersama-sama meningkatkan pemahaman mengenai esensi dari mubes. “Agar regulasi yang ditetapkan pada mubes bisa dipraktikan dan bukan hanya diindahkan. Kemudian bagaimana menindaklanjuti Pasca diadakannya mubes.

Farli Afif mengatakan sebagai sebuah media pergerakan mahasiswa, LPM WARTA terus berupaya dalam menyuarakan aspirasi masyarakat kampus IAIN Pontianak. Tak hanya itu saja, menurut dia produktifitas juga menjadi hal penting. “Maka dari itu perlu peningkatan potensi kemampuan para anggota baik secara pemikiran kritis maupun keterampilan. Bahkan tetaplah mengedepankan prinsip independen,” harapnya.

Redaksi WARTA
Redaksi WARTAhttp://www.wartaiainpontianak.com
wartaiainpontianak.com merupakan media daring (online) yang dikelola oleh Lembaga Pers Mahasiswa (LPM ) WARTA, yang merupakan salah satu bentuk Unit Kegiatan Mahasiswa di lingkungan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak. Alamat redaksi wartaiainpontianak.com berada di Jalan Letnan Jenderal Soeprapto No. 19, Kelurahan Benua Melayu Darat, Kecamatan Pontianak Selatan, Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat atau komplek kampus IAIN Pontianak Gedung Sport Center Bagian Barat. Iklan dan redaksi E-mail: lpmwarta1@gmail.com
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments