wartaiainpontianak.com Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kota Pontianak sukses mengadakan Sekolah Kebangsaan , di Caffe Rumangsa , Jum’at (14/02/2025).
Sekolah kebangsaan yang bertemakan “Aksi Pemuda Dalam Mengawal Perubahan Sosial Pasca Pesta Demokrasi Di Kota Pontianak” bertujuan untuk menyadarkan kaum muda agar terlibat dan berpartisipasi aktif sebagai penentu arah kebijakan-kebijakan di masa mendatang.
Salwa Khairunnisa selaku Ketua Umum HMI Cabang Kota Pontianak mengatakan adanya agenda ini juga sebagai bahan evaluasi untuk periode selanjutnya.
” Adanya seminar ini nih sebagai bahan evaluasi juga bahwa diperiode selanjutnya walaupun pemimpinnya baru tapi kita berharap kebijakannya juga bisa mementingkan kepentingan rakyat, ” Ucap Salwa.
Agenda ini turut mengundang tokoh-tokoh politik seperti Satarudin, S.H. selaku Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), David Teguh, M., SE. selaku ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Dr.Zulkifli Abdillah, MA. Direktur Lembaga Studi Islam dan Masyarakat (LSIM) sebagai narasumber.
Dr. Dzulkifli merespon baik adanya agenda ini bisa menyampaikan aspirasi-aspirasi dari kaum muda dengan suasana yang santai.
” Ya saya kira ini suatu hal yang baik , dimana suasananya santai tapi apa yang menjadi target kita tercapai untuk menggali apa sih sebenarnya harapan-harapan mereka terhadap Kota Pontianak,” Ungkap Dzul.
Ia juga berharap agar elemen-elemen lain juga bisa membuat kegiatan yang serupa dan memperluas wadah aspirasi.
” Ya harus penggagasnya lebih ditumbuhkan lagi tidak hanya dari HMI gitukan dari elemen-elemen lain dari BEM misalnya , ya dari Organisasi-organisasi lain buat hal-hal yang seperti ini , tidak perlu kita dihotel dengan mengkerutkan kening membuat hal-hal yang ribet menghasilkan pikiran-pikiran yang berat,” Tutup Dzul.
Penulis: Oliv
Editor: Aghisna