Minggu, September 8, 2024
BerandaWarta UtamaDema Berbagi Bunga dan Permen di Hari Ibu

Dema Berbagi Bunga dan Permen di Hari Ibu

IAIN Pontianak, www.wartaiainpontianak.com. Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) IAIN Pontianak gelar aksi pembagian bunga serta permen dalam momentum peringatan hari ibu pada Jumat (22/12/2017).

Pembagian bunga dan permen ditujukan kepada seluruh perempuan yang ada di lingkungan kampus. Kegiatan ini merupakan salah satu program dari Menteri Pemberdayaan Perempuan Dema institut.

Suci Nurul Baiti selaku Menteri Pemberdayaan Perempuan mengatakan kegiatan ini bertujuan mengajak kepada mahasiswa untuk sama-sama berfikir bahwa sosok ibu itu paling banyak berkorban.”Sepatutnya kita patuh same die, meskipun hari ibu diperingati satu kali, tapi bagi saye hari ibu itu setiap hari,” tuturnya.

Sementara itu Presiden Mahasiswa, Burhanudin mengatakan agenda ini untuk menyuarakan kampus yang selama ini dirasa mulai agak redup. “Dengan agenda ini kita ingin mengangkat lagi semangat kawan-kawan,” katanya.

Burhan menyampaikan dengan momentum ini ia ingin mengajak kepada mahasiswa untuk sadar akan pentingnya peran seorang ibu untuk masa depan. “Karena jika peran ibu hilang maka akan susah,”ucapnya.

Kemudian tidak lupa, Presiden Mahasiswa periode 2017-2018 itu berharap kepada kawan-kawan mahasiswa khususnya yang berkecipung di UKM untuk lebih aktif lagi.

Ia berpesan agar jangan menilai agenda ini besar atau tidak, tetapi bagaimana nilai itu bisa kena untuk masyarakat. “Kena bagi masyarakat kampus dan terutama bisa mewujudkan IAIN bahagia,”pesannya.

Reporter : Imam Maksum

Redaksi WARTA
Redaksi WARTAhttp://www.wartaiainpontianak.com
wartaiainpontianak.com merupakan media daring (online) yang dikelola oleh Lembaga Pers Mahasiswa (LPM ) WARTA, yang merupakan salah satu bentuk Unit Kegiatan Mahasiswa di lingkungan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak. Alamat redaksi wartaiainpontianak.com berada di Jalan Letnan Jenderal Soeprapto No. 19, Kelurahan Benua Melayu Darat, Kecamatan Pontianak Selatan, Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat atau komplek kampus IAIN Pontianak Gedung Sport Center Bagian Barat. Iklan dan redaksi E-mail: lpmwarta1@gmail.com
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments