Selasa, Maret 18, 2025
BerandaInstitusianaDemi Kelancaran, Panitia Vaksinasi Serentak di IAIN Persiapkan Acara Sebaik Mungkin

Demi Kelancaran, Panitia Vaksinasi Serentak di IAIN Persiapkan Acara Sebaik Mungkin

wartaiainpontianak.com – Demi kelancaran kegiatan Gerakan Vaksinasi Mahasiswa Nasional Kalbar yang digelar di IAIN Pontianak pada Rabu (22/9), panitia dengan dibantu beberapa pihak persiapkan kegiatan dengan baik.

Dalam upaya kelancaran dalam kegiatan ini kepanitiaan tidak hanya dari IAIN Pontianak, akan tetapi juga ada dari beberapa universitas di Pontianak dan bahkan ada juga utusan yang langsung dari pusat BEM Nusantara. Sedangkan untuk di IAIN sendiri panitia ditunjuk berdasarkan keahlian atau basic yang dimiliki dan sesuai dengan posisi yang diperlukan.

“Sistem panitianye kemarin ditunjuk dari segi-segi keahlian dan sisanye menyesuaikan dan ini kan vaksinasi dari seluruh Indonesia ade 96 titik di Indonesia, di Kalimantan Barat ini panitianye dari seluruh universitas di Pontianak dan ade juga utusan langsung dari luar,” ujar Ridho Bilhaqi selaku panitia dari IAIN Pontianak.

Panitia menyiapkan sebanyak 3000 dosis vaksin agar memenuhi target panitia menggencarkan kegiatan ini dengan menyebarkan informasi-informasi di seluruh universitas di Kalimantan Barat. “Untuk vaksinasi yang ada di Kalbar ini, itu seluruh sekolah tinggi atau universitas yang ada di Kalbar,” ungkap Malqori selaku Koordinator Daerah BEM Nusantara.

Pada kegiatan ini mahasiswa datang, mengantri serta mengisi formulir dan duduk di tempat yang sudah panitia siapkan dan menunggu giliran untuk vaksin, setelah vaksin peserta diarahkan untuk langsung ke Gedung Abdur Rani untuk mengambil sertifikat dan sembako berupa beras 5 kg yang disediakan Polda dalam kolaborasi mereka dengan pihak panitia atau penyelenggara. “Selain mahasiswa mendapatkan vaksin gratis kami juga dibantu pihak Polda jadi mereka yang sudah divaksin dan mendapatkan kartu mereka juga mendapatkan beras itu bantuan dari Polda,” tambah Malqori.

Malqori juga mengatakan bahwa selama persiapan sampai hari kegiatan pihak panitia dan penyelenggaraan tidak mendapatkan kendala karena mereka dibantu oleh pihak Polda, gubernur, dan Polresta Kalimantan Barat sehingga kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar. “Alhamdulillah dari awal sampai terlaksananya kegiatan vaksinasi hari ini tidak ada kendala karna memang kami dibantu oleh pihak Polda, kemudian oleh gubernur juga dan oleh Polresta kami dibantu sehingga acara kami berjalan dengan lancar,” jelasnya.

Reporter : Almuminin
Editor : Mei Hani Anjani

Redaksi WARTA
Redaksi WARTAhttp://www.wartaiainpontianak.com
wartaiainpontianak.com merupakan media daring (online) yang dikelola oleh Lembaga Pers Mahasiswa (LPM ) WARTA, yang merupakan salah satu bentuk Unit Kegiatan Mahasiswa di lingkungan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak. Alamat redaksi wartaiainpontianak.com berada di Jalan Letnan Jenderal Soeprapto No. 19, Kelurahan Benua Melayu Darat, Kecamatan Pontianak Selatan, Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat atau komplek kampus IAIN Pontianak Gedung Sport Center Bagian Barat. Iklan dan redaksi E-mail: lpmwarta1@gmail.com
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments