banner 728x250

Jurnalis Camp: Anggota Menangis, Karna Harus Merelakan Id Card

Image LPM NURUDIN
banner 120x600

IAIN Pontianak. Wartaiainpontianak.com- Kegiatan  Jurnalis Camp  yang diadakan oleh Lembaga Pers Mahasiswa ( LPM ) Warta IAIN Pontianak kepada calon anggota baru, diselengarakan  di Pantai Kura-kura, desa Tanjung Gundul, kabupaten Bengkayang, Kalimantan barat. Agenda ini dilaksanakan pada 30 Desember 2017 hingga 1 Januari 2018, yang diikuti 9 calon anggota LPM Warta angkatan 2018.

Pada kegiatan ini terdapat moment mengharukan, salah satu anggota menangis, karna harus merelakan Id card kelolosannya demi teman yang tidak lolos. “Saya memberikan ID Card saya bukan berarti saya ga mau masuk LPM, saya hanya merasa saya masih banyak tertinggal dari teman saya yang tidak lolos tersebut. Dia sangat berpotensi dengan Dunia jurnalistik Dan sangat ingin menjadi  anggota LPM, saya bisa melihat tekadnya yg kuat saat pertama kali masuk LPM, trus ga adil jika dia tidak mendapatkan ID Card “. Ucap Risma salah satu peserta.

Risma menambahkan “Namun setelah tau ternyata itu hanyalah setingan saya sangat teramat senang, saat mendengar dia  dilantik menjadi anggota LPM. Semua rasa sedih yang terkumpul di hati terangkat dan terganti dengan perasaan bahagia” begitu ungkapnya.

Risma juga berpesan kepada calon anggota baru lembaga Pers Mahasiswa(LPM) “Semoga dapat memengang janji nya,Selalu mengerjakan tugas tepat waktu, Jangan bermalas-malasan, Selalu kompak, Dan jangan berfikir untuk keluar dari LPM”. Tutupnya.

Penulis: Muhammad Hafiz Akbarianto

Editor: Sulistio

Fotografer: Muhammad nurudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *